Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Sepakbola    Kuliner    Film   
Home » , » Program Nawa Cita Jokowi Mandek, Istana Salahkan DPR

Program Nawa Cita Jokowi Mandek, Istana Salahkan DPR

Posted by detikterbaik on Senin, 14 Maret 2016


JAKARTA - Pihak Istana Kepresidenan mengakui program Nawa Cita yang dicanangkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak berjalan sesuai harapan. Namun, persoalan ini bukan disebabkan dari internal Jokowi.

Kepala Staf Kepresidenan, Teten Masduki mengatakan, terhambatnya pelaksanaan program Nawa Cita yang dicanangkan Jokowi, karena persoalan di DPR. Menurutnya, program-program prioritas pemerintah menjadi terhalang lantaran adanya masalah anggaran di DPR.

"Tentu antara janji kampanye dengan program prioritas akan dijalankan di pemerintah tentu mengalami beberapa adjustment karena menyangkut anggaran. Realitas program yang sedang berjalan, persoalan politik di DPR," ujar Teten di Kantor Staf Presiden, Jakarta, Kamis (3/3/2016).

Dia menegaskan, persoalan di DPR itu sangat memengaruhi program pemerintah. Akibatnya, kata dia, antara Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) dan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) tidak sesuai dengan program Nawa Cita pemerintah.

"Realitas memang masih ada gap. Nawa Cita itu belum sepenuhnya bagian dari RPJMN dan RKP," tegasnya.

SHARE :
CB Blogger

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 detikterbaik. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger